Grand final Pemilihan Bujang Gadis Kampus Universitas Kader Bangsa 2019

Selasa,19 November 2019

Mahasiswa merupakan sosok yang akan meneruskan perjuangan bangsa. Oleh karena itu, sosok mahasiswa yang bermoral, berpendidikan dan beriman sangat diperlukan. Pendidikan mahasiswa tidak hanya berdasarkan teori ilmu tetapi juga pendidikan jasmani dan rohani yang ditujukan untuk melatih fisik serta mental mereka. Untuk hal itu, Civitas Akademika Universitas Kader Bangsa Palembang mengharapkan setiap mahasiswa mempunyai kesadaran diri untuk tetap juga mengutamakan pendidikan kesehatan disamping pendidikan ilmu kesehatan, guna mengemban tugas dan melaksanakan pembangunan kesehatan secara umum dengan sehat fisik dan mental. Berdasarkan program kerja Ikatan Bujang Gadis Universitas Kader Bangsa Palembang tahun 2019, untuk mengadakan kegiatan Pemilihan Bujang Gadis Universitas Kader Bangsa. Ajang pemilihan ini merupakan media untuk memperoleh generasi muda yang berintelegen,  kreatif,  berani,  berkepribadian, dan memiliki kompetensi. Mahasiswa yang terpilih akan menjadi Duta Pendidikan, Seni dan Budaya Universitas Kader Bangsa Palembang yang berperan dalam  berbagai kegiatan, dan ikut serta pada pemilihan Bujang Gadis Lainnya di Tingkat yang Lebih Luas.

Pemilihan Bujang Gadis Universitas Kader Bangsa Palembang tahun ini mengangkat tema “BE SMART AND BE CONFIDENCE FOR THE NEW GOLDEN GENERATION”.

Adapun tujuan diadakan kegiatan ini adalah Melakukan seleksi mahasiswa berprestasi, memiliki kreatifitas dan intelektualitas yang tinggi, mengembangkan potensi mahasiswa dan menyalurkan bakat, inspirasi, pikiran, dan kreatifitas mahasiswa, media untuk memperkenalkan kreatifitas mahasiswa, sebagai ajang persaingan antar mahasiswa dalam menunjukan kemampuan bakat dan keahlian yang dimiliki mahasiswa, meningkatkan nilai-nilai budaya yang diterapkan di dalam maupun diluar universitas, melatih kedisiplinan, keaktifan, inovatif dan tanggung jawab mahasiswa, meningkatkan kemampuan berkomunikasi secara ilmiah dikalangan mahasiswa, dan memilih duta pendidikan Universitas Kader Bangsa Palembang.

Dalam pemilihan peserta Bujang Gadis Universitas Kader Bangsa Palembang ini diperhatikan kemampuan, kratifitas, keaktifan, dan pendidikan yang dimiliki oleh peserta. Kegiatan ini dimulai dengan pendaftaran sejak Tanggal 03 Oktober – 01 November 2019, kemudian dilakukan beberapa tahap: Babak penyisihan, terdiri dari : Psikotest dan Tes Intelegensia, Ujian tertulis pengetahuan umum, sejarah Universitas Kader Bangsa Palembang, IBGK, kesehatan, Bahasa Indonesia dan Bahasa Inggris. Babak semifinal, terdiri dari : Persentasi kelompok, Tes bakat dan kemampuan semifinalis. Karantina, selama enam hari yang diisi dengan berbagai kegiatan, meliputi : Pemberian materi, pelatihan public speaking dan pelatihan kepribadian para finalis dan persiapan menuju grandfinal (latihan menari, parade, makeup class, table manner), hingga Grandfinal.

Grandfinal dilaksanakan pada hari sabtu, tanggal 16 November 2019 bertempat di Aula Lantai 5 Universitas Kader Bangsa Palembang. Panitia pelaksana kegiatan ini adalah anggota Ikatan Bujang Gadis Universitas Kader Bangsa dan Badan Eksekutif Mahasiswa Universitas Kader Bangsa Palembang, dan Peserta kegiatan ini adalah mahasiswa utusan setiap Program Studi yang ada di Universitas Kader Bangsa Palembang.

Peserta yang masuk kedalam grandfinal terdapat 10 pasang bujang gadis diantaranya : finalis bujang adalah M. Alfian Karim dari Program Studi D-III Teknik Rontgen, Wahyudi dari Program Studi SI FarmasI, Shonny Sabiyan dari Program Studi D-III Teknik Rontgen, Yusardies Gilang R dari Program Studi SI Farmasi, Jupiter Eko S dari Program Studi SI Keperewatan, M Al Hactur dari Program Studi SI Farmasi, Aji Ismail SI Menejemen, Pratama dari Program Studi SI Farmasi, Yogi Rohman dari Program Studi D-III Teknik Rontgen, Hikmal Farozi dari Program Studi SI Farmasi, dan finalis gadis adalah Khoirunnisa dari Program Studi SI Farmasi, Mitri Nopita dari Program Studi SI Farmasi, Yolanda Vitaka S dari Program Studi SI Farmasi, Lensy Novitasari dari Program Studi D-III Teknik Rontgen, Fariza Ayang dari Program Studi S-I Kebidanan, Putri Rahmawati dari Program Studi SI Farmasi, Dwi Wahyuni dari Program Studi D-III Analis Kesehatan, Irsalina dari Program Studi S-I Kebidanan, Nadhira Aulia L dari Program Studi SI Farmasi,dan Sendy Asri R dari Program Studi S-I Kebidanan.

Setelah melalui sesi penilaian dan lain sebagainya didapatkan hasil keputusan para pemenang dari ajang pemilihan Bujang Gadis Kampus Universitas Kader Bangsa 2019 yaitu Bujang Kampus UKN 2019 atas nama M. Alfian Karim dari Program Studi D-III Teknik Rontgen dan Gadis Kampus UKB 2019 atas nama Khoirunnisa dari Program Studi SI Farmasi, Wakil I Bujang UKB 2019 atas nama Wahyudi dari Program Studi SI Farmasi dan Wakil I Gadis UKB 2019 atas nama Mitri Nopita dari Program Studi SI Farmasi, Wakil II Bujang UKB 2019 atas nama Shonny Sabiyan dari Program Studi D-III Teknik Rontgen dan Wakil II Gadis UKB 2019 atas nama Yolanda Vitaka S dari Program Studi SI Farmasi, Favorite Bujang UKB 2019 atas nama Yusardies Gilang R dari Program Studi SI Farmasi dan Favorite Gadis UKB 2019 atas nama Lensy Novitasari dari Program Studi D-III Teknik Rontgen, Bujang Persahabatan UKB 2019 atas nama Jupiter Eko S dari Program Studi SI Keperewatan dan Gadis persahabatan UKB 2019 atas nama Fariza Ayang Viamita dari Program Studi S-I Kebidanan, Bujan Berbakat UKB 2019 atas nama Al Hactur dari Program Studi SI Farmasi  dan Gadis Berbakat UKB 2019 atas nama Putri Rahmawati dari Program Studi SI Farmasi.

Segenap Civitas Akademika mengucapkan selamat dan sukses atas terpilihnya bujang dan gadis Universitas Kader Bangsa Palembang 2019, selamat bertugas untuk mengharumkan nama Universitas Kader Bangsa. Jadikan semboyan BGK UKB menjadi motivasi dalam bertugas “BE SMART AND BE CONFIDENCE FOR THE NEW GOLDEN GENERATION”.

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

BERITA LAINNYA